Tangerang,Fixsnews.co.id- Dalam upaya pencegahan penyebaran rabies di Kota Tangerang, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Ketahanan Pangan (DKP) kembali menggelar Pekan Steril Anabul Kita (PESTA), yang menawarkan layanan vaksinasi rabies gratis untuk puluhan hewan peliharaan pada bulan Mei ini.
Kepala DKP Kota Tangerang, Muhdorun, menjelaskan bahwa program ini ditujukan untuk kucing, anjing, kera, dan musang di Kota Tangerang. Pihaknya menyediakan layanan vaksinasi rabies gratis untuk 20 ekor hewan, yang dapat diakses dengan memenuhi syarat tertentu.
“Ayo daftarkan segera para pecinta hewan untuk dilakukan vaksinasi secara gratis. Pendaftaran bisa dilakukan melalui link https://s.id/KastrasiMei2025. Karena kuota terbatas, lebih baik segera mendaftar. Jangan lupa untuk memenuhi semua persyaratan yang ada,” ujar Muhdorun pada Rabu (14/5/25).
Berikut adalah syarat untuk mendapatkan vaksinasi rabies gratis:
Pemilik wajib memiliki KTP/Suket Domisili Kota Tangerang.
Satu hewan hanya untuk satu KTP/Suket Domisili Kota Tangerang.
Usia hewan minimal 7 bulan.
Hewan tidak sedang sakit atau dalam pengobatan.
Datang tepat waktu sesuai jadwal dan anjuran panitia (bagi peserta terpilih).
Bawa hewan dengan pet cargo/keranjang khusus, bukan kardus atau wadah lain (bagi peserta terpilih).
Wajib mengisi form pendaftaran sesuai arahan.
Nomor HP harus aktif dan terhubung dengan WhatsApp.
Peserta terpilih diumumkan H-1 melalui Instagram @dkp.tangerangkota dan akan dihubungi lewat WhatsApp.
Peserta terpilih wajib konfirmasi ke WA Puskeswan sebelum pukul 15.00 di hari pengumuman.(Awr)