Tangerang, Fixsnews.co.id- Kepolisian Resor Metro Tangerang Kota, melalui Polsek Teluknaga, bersama TNI dan Kepala Desa Lemo, berhasil menyelesaikan konflik terkait pembangunan tembok yang menghalangi akses jalan bagi warga.
Konflik ini mencuat setelah video permintaan tolong dari warga beredar di media sosial, menunjukkan ketidakpuasan mereka terhadap tembok yang diduga dibangun karena masalah pribadi. Namun, berkat upaya problem solving yang dilakukan oleh TNI-Polri dan pemerintah desa, kesalahpahaman ini dapat diselesaikan dengan baik.
Pada Jumat, 14 Maret 2025, TNI-Polri bersama Kepala Desa Lemo dan sejumlah warga melakukan pembongkaran tembok tersebut. “Alhamdulillah, masalahnya sudah beres. Sekarang tidak ada lagi tembok yang menghalangi jalan itu,” ungkap Kepala Desa Lemo, Satria, dalam keterangannya kepada wartawan pada Sabtu (15/3/2025).
Bripka Yustinus, Bhabinkamtibmas Desa Lemo, menjelaskan bahwa langkah penyelesaian ini diambil atas arahan Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho. “Kami melakukan musyawarah untuk mencapai mufakat. Pembongkaran tembok ini dilakukan sesuai kesepakatan dan izin dari kedua pihak yang terlibat,” jelasnya.
Dengan adanya kesepakatan damai dan penyelesaian secara kekeluargaan, akses jalan bagi warga kini telah terbuka kembali. “Kami berkomitmen untuk menjadi pelayan, pengayom, dan pelindung masyarakat,” tambah Yustinus.(Ben)