Kota Tangsel, Fixsnews ,- Setelah melalui pemilihan yang cukup demokratis, akhirnya Wahid Ridho terpilih sebagai Ketua Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Periode 2022-2026. Wahid Ridho mendapat 6 suara mengalahkan calon lainnya Widodo yang memperoleh 4 suara dalam pemungutan suara yang digelar dalam musyawarah PRSI Kota Tangsel yang digelar di Gedung KONI Tangsel, Jumat (3/6/2022).
‘Dalam sesi pemungutan suara Wahid Ridho pemilik klub WDS didukung 6 suara dan Widodo yang juga Sekretaris Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kota Tangsel mendapat dukungan 4 suara dari 10 klub renang yang sudah terverifikasi yang jadi peserta Musyawarah PRSI Kota Tangsel, ” terang Agus Sutisna MPd Ketua PRSI Provinsi Banten didampingi humasnya Sahatma Refindo kepada media usai acara.
Musyawarah PRSI Kota Tangsel dibuka langsung oleh Ketua Umum PRSI Provinsi Banten. Acara di hadiri oleh Pengurus KONI Kota Tangsel yang diwakili oleh Bidang Organisasi dan bidang Hukum, para Ketua Club yang ada di Kota Tangerang Selatan yang sudah di akui dan di verifikasi berjumlah 10 club. Hadir juga pengurus dan penasehat PRSI Tangsel.
Harapan Agus Sutisna Ketua Umum PRSI Banten, semoga ketua terpilih untuk periode tahun 2022 – 2026 PRSI Tangsel bisa lebih baik dan berprestasi lagi mengingat potensi SDM yang ada di Tangsel sangat berkualitas dan istimewa.
Adapun 10 Klub Renang yang menjadi peserta yaitu : Citius BSD, Tirta Jaya Banten, Pamulang Aquatik, Prima Aquatik, Tirya Lumba, Pinguin Tirta Indonesia, YSS Pamulang, WDS, Snake Head dan Elsa Nasution SC. (wan/01)