Tangerang(FN) – Dandim 0506/Tgr Kolonel Inf Wisnu Kurniawan S Sos bersama Forkopimda mendampingi Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Nana Sujana guna meninjau titik banjir di Perum Garden City Kelurahan Gebang Raya Kecamatan Periuk Kota Tangerang, Selasa (25/02/2020).
Lokasi titik banjir yang di tinjau Kapolda Metro Jaya di RW 21, 22 dan RW 25 yang merupakan titik terparah yang terendam banjir di Kelurahan Gebang Raya.
“Kami Forkopimda dan Kapolda Metro Jaya Irjen pol Drs Nana Sujana meninjau langsung ke titik banjir menggunakan perahu karet, untuk mengecek langsung ketinggian air yang merendam Perum Garden City. Ada 3 RW yang terendam yaitu RW 21,22 dan RW 25,” ujar Dandim 0506/Tgr Kolonel Inf Wisnu Kurniawan S Sos.
Selain menijau lokasi titik banjir lanjut Dandim bersama rombongan Kapolda Metro Jaya meninjau lokasi pengungsian yang berada di Sekretariat RW 13 Kelurahan Gebang Raya yang tidak terkena genangan air.
Dalam tinjauan Kapolda juga di dampingi, Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah, Danyonif Mekanis 203/AK Letkol Inf Bangun Siregar, Mayor Inf Deni Suryo AD Plh Kasdim 0506/Tgr, Kompol Aditya Sembiring Kapolsek Jatiuwung, Agus Hendra Fitrahyana Kasatpol PP Kota Tangerang dan Maryono Camat Periuk. # Pendim 0506/Tgr.