Yapen, Fixsnews.co.id- Guna meningkatkan peluang usaha warga di wilayah binaannya, Babinsa Koramil 1709-01/Yapsel Serka Napseng bersama dengan Serda Suharto, melaksanakan kegiatan pembinaan teritorial dengan melakukan Komsos kepada petani kopi di Kampung Ramangkurani, Distrik Kosiwo, Kab. Kep. Yapen, Senin (11/01/2021).
Dengan keunikannya, Kampung Ramangkurani yang terletak diatas pegunungan Moman Ambaidiru ini memiliki suhu yang cukup dingin, sehingga komuditas kopi menjadi produk usaha unggulan oleh warga.
Dalam komsosnya Napseng yang juga menjabat sebagai Danpos Ramil wilayah Kosiwo mengatakan sebagai sumber penghasilan masyarakat, kebun kopi selain sebagai pusat produksi juga dapat dimanfaatkan potensinya untuk dijadikan sebagai agrowisata, dimana hal tersebut dapat menambah peluang usaha bagi warga sekitar.
“Dengan menjadi agrowisata, selain menjadi lahan produksi warga, kebun kopi ini juga berperan sebagai kawasan penyangga cagar alam di Yapen. Selain itu, kita juga perlu menjaga kualitas secara konsisten untuk menghasilkan kopi yang baik dan bisa memenuhi permintaan pasar,” ujar Napseng.
Dalam kesempatan ini juga, Serda Suharto menyempatkan waktunya untuk memperkenalkan diri kepada warga. Dengan jabatan barunya sebagai Babinsa di wilayah Kampung Ramangkurani ini dirinya berharap dapat terjalin silaturahmi dan kerja sama yang baik dengan warga masyarakat.
Salah satu petani yang enggan disebut namanya menyampaikan terima kasih kepada bapak Babinsa atas kepeduliannya kepada warga, khususnya kepada petani kopi. “Saran dan masukkan yang diberikan oleh Babinsa ini sangat bermanfaat bagi kami para petani kopi di Ramangkurani dalam membuka peluang usaha bagi warga,” tuturnya.(pen)